Cara Membangun Rumah dengan Gaji Kecil

cara membangun rumah dengan gaji kecil

Apakah ada cara membangun rumah dengan gaji kecil disaat harga properti sudah dirasa tidak masuk akal lagi?

Semua sudah tahu bahwa harga rumah menjulang tinggi, bahkan di Jakarta minimal Anda harus menyediakan dana sebesar 1 miliar untuk tempat tinggal yang “biasa” saja.

Belum mampu membeli dan sedang menundanya karena ingin mengumpulkan uangnya dulu?

Itu bisa saja, tetapi setiap tahun harga rumah selalu naik, sehingga penundaan selama 1 tahun saja, dampaknya cukup signifikan.

Terbatasnya ketersediaan lahan adalah salah satu pemicu utamanya, belum lagi harga bahan bangunan yang cenderung ikut meningkat juga.

Menurut data dari berbagai sumber bahkan mengatakan sebagian besar milenial hampir mustahil bisa memiliki rumah sendiri.

Salah satu solusi terbaik yang dapat kita ambil ialah membeli rumah dengan skema KPR dan masyarakat biasanya mengambil tenor diatas 10 tahun.

Tapi bagi beberapa orang, hal itu justru akan menimbulkan beban keuangan “seumur hidup”. Tentu kita tidak bisa langsung men-judge seseorang yang berpikiran seperti itu karena pasti ada pertimbangan rasional dari diri mereka.

Mengapa diberikan solusi malah tak berani ambil?

Penjelasan selanjutnya kami tulis berdasarkan informasi dari lapangan. Diharapkan bisa jadi pengetahuan tambahan bagi Anda yang ingin beli rumah tapi belum kesampaian.

KPR Tidak Selalu Menjadi Jalan Keluar Karena

cara memiliki rumah dengan gaji pas-pasan

Mengumpulkan uang sedikit demi sedikit mungkin merupakan cara membangun rumah dengan gaji kecil yang masih menjadi pilihan terbaik bagi kita semua.

Tetapi seperti yang sudah dijelaskan diatas bahwa kenaikan harga properti seharusnya menjadi salah satu pertimbangan utama mengapa menunda justru akan merugikan.

Banyak orang beranggapan bahwa mengambil KPR adalah sesuatu yang sangat beresiko karena tidak selamanya yang bekerja akan terus bertahan di pekerjaannya tersebut.

Bisa saja ia dipecat karena performanya tidak baik, berselisih dengan atasan, perusahaannya tutup dan lain-lain.

Jika hal itu terjadi, lalu darimana si nasabah tersebut memperoleh penghasilan untuk membayar cicilan KPR perbulannya?

Atau jika nasabahnya adalah seorang pebisnis, itu akan lebih beresiko karena yang namanya bisnis pasti selalu naik turun.

Bagaimana jika ia mengalami kebangkrutan atau keuntungan yang didapatkan tidak mampu menutupi seluruh utang-utangnya termasuk angsuran KPR?

Kondisi-kondisi diataslah yang membuat sebagian besar masyarakat enggan mengambil fasilitas kredit pemilikan rumah.

Jadi malah berpikiran, “daripada nanti rumahnya ditarik dan uang tidak kembali”, mending ngontrak saja sampai bisa beli tunai.

Belum lagi mekanisme perhitungan dari perbankan yang tidak menerapkan fix rate tetapi menggunakan floating rate yang pada suatu waktu bunga bisa mengalami kenaikan.

Perlu Anda ketahui bahwa di Indonesia, suku bunga KPR nya merupakan salah satu yang tertinggi di ASEAN.

Mungkin jika terjadi kenaikan bisa diakali dengan cara take over dengan mencari bunga bank yang lebih rendah.

Tapi tentu ada biaya-biaya yang harus dikeluarkan seperti pinalti dan lainnya. Untuk menjalankan hal itu, perlu dilakukan perhitungan secara cermat supaya Anda tidak malah rugi.

Cara Membangun Rumah dengan Gaji Kecil yang Dapat Anda Jalankan

cara menabung untuk membeli rumah dengan gaji kecil

Tenang saja, masih ada solusinya dan tips membeli rumah ini dapat Anda terapkan asal mau bersabar serta konsisten dalam menjalankannya.

Belilah Tanah Kosong Lalu Bangun Secara Bertahap

Membeli tanah kosong terlebih dahulu lalu kemudian membangunnya merupakan ide cukup tepat karena bentuk rumah yang diinginkan dapat disesuaikan dengan budget Anda.

Cara ini sudah dilakukan oleh banyak orang. Kalian juga bisa dengan mencari tanah di pinggiran kota serta di lokasi non komplek.

Itu lebih baik daripada langsung membeli rumah sudah jadi atau baru konsep nya saja namun dipatok dengan harga mahal.

Dengan cara tadi, Anda dapat mengatur keuangan secara tepat tanpa harus dibebani dengan kewajiban bayar angsuran bulanan.

Akan lebih menguntungkan bagi Anda jika penghasilan digunakan untuk menyicil beberapa bahan bangunan daripada bayar KPR.

Tidak perlu ada beban sebab pembangunan rumah dilakukan sesuai kapasitas finansial si pemilik tanah tersebut.

Memilih Rumah Lelang

Ini mungkin dapat menjadi rencana cadangan Anda namun perlu dipelajari terlebih dahulu mengenai mekanismenya.

Jika ada kerabat bekerja di Bank, BPR atau leasing yang perusahaannya melayani fasilitas gadai sertifikat rumah, mungkin bisa Anda tanyakan pada mereka apakah ada rumah tarikan.

Cari Rumah Lama

gaji 3 juta ingin punya rumah

Solusi selanjutnya yaitu hunting rumah-rumah lama yang berlokasi bukan di komplek atau hanya di perkampungan warga.

Tapi usahakan yang depannya dapat dilewati mobil supaya akses keluar masuk kendaraan Anda bisa menjadi lebih mudah daripada memilih yang berada di dalam gang.

Mengapa hal ini masuk ke dalam kategori cara membangun rumah dengan gaji kecil?

Sebab rumah lama pasti butuh renovasi, dan biayanya pasti tidak terlalu besar sehingga tak terlalu memberatkan keuangan Anda.

Keuntungan lainnya adalah masih bisa dilakukan negosiasi harganya ke pihak penjual. Bilang saja biaya proses balik nama sertifikat akan ditanggung oleh pembeli.

Pilih yang Lokasi di Luar Kota

Maksudnya disini ialah bukan berarti mencari di tempat yang jauh dari perkotaan, tetapi di kota penyangga seperti kalau di jakarta yaitu bogor, bekasi, tangerang dan lainnya.

Biasanya harga masih cukup terjangkau apalagi jika Anda bisa dapat rumah subsidi yang biasanya tersedia khusus karyawan.

Ikuti Berbagai Acara Property Expo

Banyak “rumah murah” yang ditawarkan oleh berbagai bank maupun developer serta tidak jarang ada potongan spesial bagi pengunjung.

Ya tentu dengan syarat dan ketentuan berlaku. Tapi ini lebih baik daripada Anda mencari-cari tapi belum dapat hunian terjangkau.

Teliti sebelum memilih sebab tidak semua pengembang berkualitas, jangan sampai sifat ngebet mau punya rumah justru menyulitkan diri sendiri di kemudian hari.

Tidak Ada Solusi Terbaik untuk Membeli Rumah Selain Harus Meningkatkan Penghasilan

gaji 1 2 juta ingin punya dan bisa beli rumah

Ya betul sekali, seketat apapun Anda menabung, tetapi kalau nominalnya kecil, butuh waktu sangat lama untuk terkumpul banyak.

Berusahalah sekeras mungkin sampai melewati batas kemampuan Anda. Mulailah bangun bisnis sampingan dari kecil dulu.

Banyak orang sukses dulunya tidak menduga bahwa sekarang bisa sekaya ini. Itu semua adalah buah dari hasil kerja keras.

Setiap orang pasti ingin memiliki rumah impian agar kita dan keluarga tercinta bisa berteduh secara nyaman di “istana” tersebut.

Dan jangan juga melewatkan kesempatan yang datang apabila ada perusahaan menawari Anda kerja dengan gaji lebih tinggi dibandingkan kantor lama.

kredit pemilikan tempat tinggal apartemen

Tidak perlu terlalu idealis untuk terus bertahan di perusahaan yang menggajimu kecil. Percaya dirilah pada kemampuan Anda dan miliki mindset jika Anda berkualitas, maka layak dibayar mahal.

Berusahalah tetap hemat serta rajin menabung apabila pendapatan bulanan Anda sudah tinggi. Jangan terlalu konsumtif karena baru pegang uang banyak.

Semua rencana keuangan akan percuma apabila tidak memiliki komitmen serta fokus pada tujuan utama kita.

Demikian info mengenai cara membangun rumah dengan gaji kecil ini kami sajikan. Semoga mampu memberikan kontribusi positif bagi para pembaca.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *